Tips Makanan Sehat Untuk Bayi

Tips makanan sehat untuk bayi – Kebanyakan makanan sehat untuk bayi sudah tersedia dalam bentuk paket. Namun, disini kami memiliki sepuluh panduan makanan sehat untuk bayi anda yang sarat dengan nutrisi utama, terjangkau, gampang dalam menyiapkan, serta juga benar-benar lezat.

Ada beberapa hal yang harus anda perhatikan untuk memilih makanan yang sehat bagi bayi anda, antara lain usia bayi anda, kandungan nilai gizi, kondisi makanan, dan cara mengolah makanan yang baik. Perlu diperhatikan juga bahwa, perjalanan usia bayi anda harus juga diikuti dengan perkembangan makanan bayi yang memang harus disesuaikan dengan usianya. Pada usia antara 0 sampai 6 bulan biarkan bayi anda mengkonsumsi ASI secara penuh. Kemudian pada usia 6 hingga 12 bulan, perkenalkan makanan bayi dengan tekstur lembut (lunak) atau setengah padat. Nah, kalau si kecil sudah berusia 12 bulan, maka anda sudah boleh memberikan makanan padat dengan variasi sayuran, buah ke dalam makanan seperti bubur bayi. Ibu, jangan lupa untuk selalu menjaga higienitas makanan dan memilih bahan baku makanan yang sehat alami.

Tips Makanan Sehat Untuk Bayi

Bahan dasar pembuatan makanan pada bayi anda harus benar-benar diperhatikan dengan baik. Seperti memilih ayam, daging, sayuran, ikan dll. Jika ibu memilih ikan segar, pilihlah ikan yang benar-benar sehat, warna insang masih berwarna merah, mata tidak berwarna merah, dan tidak kempes saat anda menekan badannya. Begitu juga apabila akan memlilih sayuran, pilihlah sayuran yang masih segar, tidak layu, dan warna tidak berubah atau gelap. Batasi penggunaan produk makanan bayi instan, dan jika ingin menggunakannya, perhatikan tanggal kadaluarsa produk, kemasan produk yang ada.

Memilih makanan yang sehat bagi bayi tentu harus diperhatikan kandungan gizi dari makanan tersebut. Biasanya label daftar gizi sudah tertera pada setiap kemasan produk. Sebaiknya hindari makanan yang mengandung bahan sintetis seperti rasa buatan, pewarna dan lainnya. Untuk lebih jelasnya, berikut informasi secara rinci yang berhasil saya rangkum dari blog anak bayi lucu

Berikut Adalah Tips Makanan Sehat Untuk Bayi


Berikut adalah hal yang perlu ibu perhatikan dalam mengolah makanan sehat bayi secara aman. Terlebih makanan yang dipanaskan. Untuk menjamin makanan bayi bebas dari segala kuman dan bakteri, disarankan oleh para dokter agar ibu jangan menggunakan bumbu penyedap saat mengolah makanan bayi. Kenapa? Karena kebanyakan bumbu penyedap mengandung MSG yang berbahaya bagi bayi anda dan berpotensi menyebabkan kerusakan sel otak serta dapat mengurangi fungsi kekebalan tubuh. 

Selain itu, ada hal lain yang perlu diperhatikan oleh ibu adalah jangan memberi camilan terlalu sering pada anak saat menjelang jam makan anak anda agar si kecil tidak merasa sudah kenyang, sehingga si bayi susah untuk diberi makan. Berikanlah cemilan yang sehat seperti potongan buah, sayur kukus, keju, yoghurt, es krim (jangan terlalu sering) atau cake yang ibu buat sendiri.

Ada beberapa hal yang menyebabkan bayi susah makan:
  • Tekstur makanan yang memang tidak sesuai dengan usiannya.
  • Merasa bosan dengan menu makanan yang terkesan sama setiap harinya
  • Cara penyajiannya yang kurang menarik
  • Belum mampu (terampil) mengolah makanan di mulutnya
  • Memiliki trauma dengan cara makan dan jenis makanan. 
  • Suasana kurang menyenangkan bagi bayi.


Tanda dan ekspresi bayi susah untuk makan:
  • Mengeluarkan kembali makanan di mulutnya. Oleh karena itu, buatlah tekstur makanan yang lembut dan sabar dalam menyuapi.

  • Menyemburkan makanan. Ekspresi ini mungkin gejala untuk mengeksplorasi organ-organ dalam mulutnya ( sekitar 8 bulan ke atas), bisa juga karena makanan yang terlalu cair. Buatlah makanan yang sedikit dikentalkan.

  • Mengulum makanan di mulut berlama lama. Agar si kecil lebih suka memakannya, berikan makanan dalam kondisi hangat. Bagi usia bayi 1 tahun ke atas anda bisa menambahkan sedikit lauk seperti tempe goreng, nugget, perkedel jagung dan lainnya.

  • Menutup mulutnya. Bayi yang menutup mulutnya itu adalah sebagai ekspresi untuk menolak atau tidak suka dengan makanan atau suasana makan. Oleh karena itu, pilihlah makanan yang bisa menarik buat si kecil dengan cara mengolah secara cantik dan variasi baru serta berikan dengan suasana yang gembira. 


Itulah sedikit tips makanan sehat untuk bayi, semoga ada manfaatnya untuk kita semua.Untuk anda yang membutuhkan informasi bagaimana merawat bayi yang baru lahir bisa dilihat di artikel sebelumnya tips merawat bayi baru lahir.

0 Response to "Tips Makanan Sehat Untuk Bayi "

Posting Komentar